Minggu, 11 Maret 2012

PORSENI

10032012- Davan mengikuti kegiatan PORSENI se-Kota Depok di Pasar Seni Ancol. Berangkat dari sekolah bersama teman-teman naik bis, tiba di sana telah banyak teman-teman dari sekolah lain yang akan mengikuti lomba juga. Sepanjang pasar seni dipenuhi anak-anak TK yang lucu-lucu dan imut-imut. Ada yang sedang berganti kostum, ada yang menangis, ada yang bermain dengan temannya, macam-macam kegiatan mereka sambil menunggu saatnya lomba tiba.

Banyak juga lomba yang diselenggarakan panitia diantaranya : lomba menyanyi, lomba drum band, lomba memasangkan kata, lomba menari kreasi, lomba lempar bola keranjang, dan masih banyak lomba-lomba lainnya. Danish mengikuti lomba memasangkan kata dan lomba lempar bola keranjang sedangkan Alvan mengikuti lomba lempar bola keranjang saja. Seruuu.. :)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar